JAKARTA – Berbahagialah para penggemar La Liga di Tanah Air. La Liga musim 2012/2013 akan bisa dinikmati secara gratis melalui stasiun televisi Trans TV dan Trans7.
Seperti diketahui, jumlah penggemar Barcelona dan Real Madrid di Indonesia memang sangat banyak. Magnet El Barca dan El Real sebagai dua klub terbaik dunia saat ini membuat kiprah mereka dinanti seluruh penggila bola di Tanah Air.
Transcorp yang melihat potensi besar tersebut lantas menggandeng ESPN Star Sports (ESS) sebagai pemegang hak siar kompetisi yang juga dikenal dengan sebutan Liga BBVA tersebut.
Menariknya, Transcorp tidak membeli hak siar dari ESS, melainkan melakukan kerja sama dengan sistem bagi hasil dari sponsor Super Soccer dan Dua Kelinci selama satu tahun.
“Transcorp bisa menjadi partner yang bagus,” kata VP Marketing ESPN Shinakandu Salaudin kepada para wartawan dalam jumpa pers di Menara Bank Mega, Komplek Transcorp, Jakarta, Senin (13/8/2012).
Sayangnya, jadwal resmi untuk musim depan masih belum dirilis. Hal ini karena adanya ancaman pemogokan dari klub-klub La Liga soal jatah pembagian hak siar.
Nantinya, Trans TV dan Trans7 akan menyiarkan minimal tujuh pertandingan La Liga dalam sepekan. Begitu pula dengan laga pada midweek.
Namun, untuk laga Copa del Rey, Transcorp belum bisa memastikan akan menyiarkan atau tidak mengingat ESS hanya memegang hak siar La Liga saja.
“Kenapa memilih La Liga? La Liga merupakan salah satu liga terbaik di dunia, itu saja alasan kami,” kata Kepala Divisi Programming Transcorp A. Ferizco.
“Kami kontrak satu tahun dengan opsi perpanjangan. Untuk Copa del Rey kami akan cari hak siar dari yang lain,” pungkas A. Ferizco.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar